Tingkatkan Integritas, PJB adakan Seminar Integrity Level Up
Berbagai upaya ditempuh oleh PJB untuk mengoptimalkan nilai integritas di setiap diri PJBers, salah satunya dengan melaksanakan Seminar Integrity Level Up. Dilaksanakan secara hybrid pada Rabu (13/07), seminar ini dipimpin langsung oleh Amien Sunaryadi selaku Komisaris Utama PT PLN (Persero) dan diikuti secara langsung oleh jajaran manajemen PT PJB yang terdiri dari Direksi, Senior Leader, para General Manager unit dan Direksi Anak Perusahaan PJB.
Pada pelaksanaannya, Amien Sunaryadi menyampaikan apresiasi terhadap PJBers yang telah menerapkan ISO 37001:2016 sehingga memiliki dampak positif tidak hanya pada mempercepat proses bisnis perusahaan, tetapi juga meningkatkan kepatuhan para karyawan dalam menjalankan pekerjaan yang sesuai prosedur.
Sebagai informasi, PT PJB sendiri berhasil meraih sertifikasi ISO 37001:2016 ini di tahun 2020, dimana program sertifikasi ini merupakan merupakan bagian dari transformasi PLN untuk mewujudkan PLN yang lebih efektif, efisien dan transparan dalam menjalankan bisnis kelistrikan sehingga dapat meningkatkan kepercayaan stakeholder. Selain itu, sertifikasi ini adalah bagian dari implementasi semangat core value BUMN yaitu AKHLAK yang merupakan akronim dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif.