Menjaga Kehandalan Water Turbine Sebagai Komponen Penggerak PLTA
Sebagai energi yang terbarukan, potensi penggunaan teknologi Pembangkit Listrik Tenaga Air memiliki potensi yang sangat bagus bagi manusia agar tetap mendapatkan energi listrik tanpa harus mengorbankan alam. Namun untuk alasan tertentu penggunaan air sebagai energi listrik hanya sekitar 16% dari total 70% energi terbarukan yang ada di dunia ini. Hal ini mungkin di sebabkan karena teknologi yang masih sulit untuk mendapatkan proses pengembangan yang lebih optimal. Secara umum komponen pembangkit listrik tenaga air yang krusial adalah water turbine atau dalam Bahasa Indonesia biasa di sebut dengan istilah turbin air. Baca : Pembangkit Listrik Tenaga Air
Sebagai komponen yang penting water turbine memiliki beberapa bagian yang berbeda. Selain itu fungsi dari setiap komponen juga tentunya berbeda namun tetap saling berkaitan. Dari masa ke masa perkembangan water turbin mengalami perubahan yang cukup terlihat. Semakin maju perkembangan teknologi pembangkit listrik maka berdampak pada bentuk dan model dari water turbine.
Tidak hanya itu, melainkan sistem perawatan dan perbaikan komponen mesinnya juga menjadi tambah rumit dan kompleks. Dengan demikian apabila terjadi kerusakan atau kegagalan sistem water turbine Anda maka di perlukan jasa tenaga ahli yang mampu mengatasi permasalahan ini. Berikut informasi sekilas seputar komponen dari water turbine yang setidaknya menjadi pengetahuan dasar dari seseorang yang ahli dalam maintenance dan repair mesin turbin.
Komponen Pada Water Turbine
Seperti yang sudah Kami jelaskan sebelumnya bahwa setiap bagian dari mesin ini memiliki peran yang berbeda namun tetap bersinergi untuk menciptakan sistem permesinan turbin yang optimal untuk mendukung pembangkit listrik. Beberapa komponen yang ada di antaranya adalah:
Rotor
Merupakan bagian water turbine yang berputar pada sistem mekanisme :
- Sudu-sudu, adalah komponen yang berfungsi untuk menerima beban pancaran yang di semprotkan oleh nozzle.
- Poros, merupakan komponen rotor. Memiliki fungsi untuk meneruskan aliran tenaga berupa gerak putar yang di hasilkan oleh sudu.
- Bantalan, bagian ini berfungsi sebagai perapat-perapat komponen-komponen yang ada. Mempunyai tujuan agar tidak mengalami kebocoran pada sistem.
Stator
Merupakan bagian tidak bergerak pada sistem water turbine yang terdiri dari :
- Pipa pengarah atau nozzle memiliki fungsi untuk meneruskan aliran fluida sehingga tekanan dan kecepatan alir fluida yang di gunakan pada sistem besar.
- Rumah turbin berguna sebagai rumah kedudukan berbagai komponen-komponen dari turbin.
Bagaimana Cara Merawat dan Memperbaiki Mesin Water Turbine?
Ini merupakan pertanyaan yang tidak mudah. Hal ini tentu berkaitan dengan tingkat kesulitan yang harus Anda ketahui ketika melakukan proses perawatan dan perbaikan secara mandiri atau tanpa di dampingi tenaga ahli professional. Kami tidak menyarankan kepada Anda untuk membayar orang dengan keahlian terbatas. Jangan berpatokan pada murahnya jasa saja, apalagi melakukannya secara mandiri tentu sangat berbahaya bagi orang yang masih awam seputar dunia pembangkit listrik dan mekanisme turbin.
Untuk melakukan hal semacam ini tentu di perlukan suatu tenaga ahli yang benar-benar terbukti menguasai tingkat kesulitan maintenance dan repair dari water turbine. Tidak hanya itu, Anda juga membutuhkan serangkaian peralatan khusus yang sudah teruji serta sesuai dengan persyaratan standar sistem kerja perbaikan dan perawatan pembangkit listrik.
Bukan tanpa alasan, Kami memberitahukan kepada Anda bahwa hal semacam ini bisa sangat rawan terjadi kegagalan sistem. Apabila sampai salah mengambil langkah tentu dapat berdampak pada kondisi mesin water turbine itu sendiri. Hal yang paling fatal adalah kerusakan secara total sehingga tidak dapat di gunakan kembal. Selain itu juga bisa berbahaya pada orang tersebut juga melakukan maintenance dan repair tanpa prosedur keselamatan kerja yang sesuai dengan standar yang ada.
Serahkan Maintenance dan Repair Water Turbine Kepada Kami
PT PJB (Pembangkitan Jawa Bali) telah membantu berbagai perusahaan di Indonesia untuk memiliki pasokan listrik yang memadai. Tidak hanya itu, Kami juga menyediakan layanan jasa Maintenace, Repair, dan Overhaul (MRO). Ini merupakan layanan unggulan yang biasa di gunakan oleh berbagai perusahaan dalam negeri. Dengan menggunakan layanan MRO, Anda tidak perlu mengkhawatirkan sistem maintenance dan repair untuk komponen mesin perusahaan, termasuk water turbine yang menjadi penggerak krusial dalam sistem PLTA.
Bergabunglah Bersama Kami untuk menyukseskan penggunaan energi terbarukan yang ramah lingkungan. Ini saatnya bagi Anda untuk ikut berpartisipasi melindungi dan menjaga alam. Tidak perlu ragu produktivitas akan berkurang, Kami akan menjaga dan mengoptimalkan kinerja dari water turbine yang Anda gunakan.
PT PJB Memudahkan Urusan Komponen Pembangkit Listrik
Tidak perlu menunda-nunda. Anda hanya harus menghubungi Kami untuk segera mendapatkan layanan terbaik dengan tenaga kerja yang professional. Layanan PT PJB sudah terbukti kehandalannya, dengan memilih Kami maka tidak perlu mencemaskan kebutuhan maintenance dan repair dari water turbine.
Selain itu Kami menyediakan berbagai product brand berkualitas unggul untuk pemasangan water turbine, maintenance, dan repair. Beberapa produk brand tersebut antara lain: GE, Alsthom, Siemens, ABB, Harbin, Beijing Beizhong, MHI, Voest Apine, Escher Wyss, Ebara, Boving.
Segera hubungi Kami untuk bertanya-tanya lebih lanjut seputar layanan dan proses penginstallan mesin yang tersedia. Anda juga bisa berkonsultasi kepada Kami, apabila masih bingung tentang layanan yang paling sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda. Caranya sangat sederhana, Anda bisa mengubungi Kami melalui layanan telepon seluler yang tersedia di bagian paling atas dari laman situs ini. Selain itu, Kami juga menyediakan alamat email yang dapat di gunakan untuk berkomunikasi melalui pesan resmi. PT PJB telah berkomitmen untuk menerangi negeri, Kami siap mendukung kemajuan perusahaan Anda di masa mendatang. Menjadi sukses bersama Kami.