Selamat kepada para Pemenang PJB Challenge 2020
Pandemi covid-19 bukan jadi hambatan bagi Insan PJB, justru menjadi tantangan tersendiri untuk terus berkreasi. Selain andal di bidang pekerjaan masing-masing, para Insan PJB ternyata juga mumpuni dalam urusan kreasi konten hingga tarik suara. Hal ini dibuktikan melalui acara PJB Challenge 2020.
PJB Challenge diadakan sebagai wadah berkreasi bagi insan PJB selama masa pandemi, baik bagi mereka yang WFH ataupun tetap WFO. Sesuai dengan pernyataan Iwan Agung Firstantara, Direktur Utama PT PJB, Pandemi Covid-19 ini adalah titik dimana kita harus menjadi insan yang lebih kreatif lagi dalam menjalani hidup, karena pada dasarnya bukan keadaanlah yang mengendalikan tindakan seseorang namun seseorang lah yang dapat mengendalikan tindakannya di setiap keadaan.
Kompetisi yang dibagi kedalam dua kategori; Video Pencegahan Covid-19 hingga video cover lagu-lagu penyemangat ini berhasil digelar selama kurang lebih 2 minggu lamanya. Pemenang diumumkan pada Kamis (14/05) lalu. Sejumlah ekspert seperti Eddy Hasbi (Kompas), Andi Muhyiddin (Liputan 6), dan Erick Irsan (Juri Precaster Indonesian Idol), menjadi juri dalam ajang ini.
Juara dari masing-masing kategori telah terpilih. Pengumuman pemenang pun dilaksanakan secara virtual, yaitu melalui Zoom Meeting dan YouTube Streaming yang dapat diakses oleh ribuan karyawan PJB Group maupun pihak eksternal.
Selamat kepada para pemenang, terus berkarya dan berkreasi!
#PJBChallenge #PJBLawanCorona #SingingCompetition #PublicServiceAnnouncement #covid19