Selamat Hari Menanam Pohon Indonesia
Menanam pohon merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh PJB, baik di kantor pusat maupun Unit-unitnya. Kegiatan ini pun menjadi bagian dari dukungan PJB dalam menjaga kelestarian alam.
Melalui kegiatan penghijauan, PJB berupaya untuk menjaga keberlanjutan pasokan air bagi PLTA/PLTMH yang dikelola maupun bagi masyarakat sekitar. Selain itu juga untuk memperbaiki kerusakan alam guna mencegah banjir dan longsor.
Penghijauan juga dilakukan di sekitar wilayah usaha PJB untuk menyerap karbon dioksida agar proses produksi pembangkit thermal lebih aman dan bisa melindungi lingkungan terhadap emisi gas rumah kaca.
Sejak tahun 2015 hingga tahun 2021 PJB berhasil menanam 6,5 juta pohon yang tersebar di unit-unit di seluruh Indonesia. Angka ini akan terus bertambah seiring dengan semangat penghijauan PJB.
Mari galakkan semangat menanam pohon pada diri kita sehingga aksi penghijauan pun semakin masif.
Selamat Hari Menanam Pohon Indonesia!