Plentong Reborn Wisata Berbasis Masyarakat, Selamatkan Dusun Terdampak Abrasi
PLN Nusantara Power UBJOM Indramayu berhasil menyelamatkan Desa Ujunggebang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat dari ancaman abrasi. Bahkan, melalui Program CSR Plentong Reborn, Desa yang dulunya terancam tenggelam ini juga bangkit menjadi Kawasan Wisata Berbasis Masyarakat.
Program yang dimulai sejak tahun 2017 bertujuan membentuk Community Based Disaster Management Through Tourism atau Masyarakat Mandiri Mengelola Aset untuk Mitigasi Bencana.
Plentong Reborn bermanfaat bagi masyarakat Desa Ujunggebang maupun untuk lingkungan sekitar. Program ini membuat inovasi sosial pemanfaatan FABA sebagai breakwater atau pemecah gelombang ombak di Kawasan Wisata Berbasis Masyarakat tersebut.
Selain itu, Plentong Reborn mampu meningkatkan ekonomi warga dengan total pendapatan mencapai Rp598 Juta hingga Oktober 2022. Sementara penghasilan rata-rata kawasan kuliner per tenant mencapai Rp6 juta setiap bulan.