PJB Tawarkan Solusi bagi Keandalan Pembangkit Geothermal di Indonesia
Untuk mengoptimalkan pembangkit EBT di Indonesia, khususnya pada sektor geothermal/panas bumi, PT PT PJB melalui salah satu unit bisnisnya yaitu Unit Maintenance Repair & Overhaul (UMRO), menghadirkan layanan dalam maintenance strategy guna mendukung pengembangan Pembangkit Listrik Tenga Panas Bumi (PLTP) di Indonesia.
Pada Rabu (13/7) PT PJB menggelar webinar secara hybrid yang berjudul Maintenance Strategy in Renewable Energy – Series #1 Geothermal Powerplant, diikuti oleh 20 perusahaan dari dalam dan luar negeri kalangan ahli geothermal. Gelaran ini juga menjadi bukti kesiapan PT PJB dalam mengelola maintenance PLTP di Indonesia.
Webinar ini sendiri wadah bertukar wawasan dan pengalaman dalam pengelolaan pemeliharaan pembangkit sekaligus ajang silaturahmi dengan stakeholder dari kalangan geothermal. Secara daring, lebih dari 400 peserta terpantau mengikuti gelaran webinar yang menghadirkan narasumber Ir. Remi Harimanda, MBAT (Technical Director â ORMAT Indonesia); Ir. Dodi Herman, M.M (Geothermal and Power Generation Expert); dan Dr. Ir. Henry Pariaman, ST, MT, IPM (PJB UMRO).
Direktur Pengembangan dan Niaga PT PJB, Iwan Purwana menyatakan kesiapan PJB untuk mengkolaborasikan kompetensinya di bidang maintenance strategy dalam mendukung pengembangan PLTP di Indonesia. âPJB telah menangani pemeliharaan pembangkit di sejumlah negara. Proyek terbaru ada di Bangladesh dan Laos. Kami juga telah mengembangkan software secara online yang bisa segera dieskalasi jika potensi geothermal jadi dieksekusi,â paparnya.
Kesiapan PT PJB juga mendapatkan dukungan dari PT PLN yang dalam hal ini diwakili oleh VP Panas Bumi, Hendra Yu Tonsa, dimana pada kesempatan tersebut beliau menyampaikan bahwa proses pembangunan energi terbarukan, tentulah membutuhkan dukungan, kerjasama, dan sinergi semua pihak sangat diperlukan terutama dalam membangun ekosistem bisnis energi masa depan yang handal dan berkelanjutan.