Penghargaan TOP IT
Kehadiran teknologi informasi telah mewarnai perjalanan PJB sejak kelahirannya pada 3 Oktober tahun 1995 yang lalu. Penggunaan teknologi tersebut menemui momentumnya sejak PJB menerapkan Sistem Informasi Terpadu dalam menjalankan bisnisnya pada tahun 1996. Sejak itulah berbagai aplikasi terus dikembangkan dan diudate untuk memenuhi kebutuhan perusahaan yang semakin berkembang.
Implementasi IT di lingkungan PT PJB semalam, Selasa (31/10) mendapatkan apresiasi dari majalah Itech yang didukung Kementerian Komunikasi dan Informasi dalam acara TOP IT & TELCO 2017 di Jakarta. Tiga penghargaan diterima direksi PT PJB pada kesempatan itu. Meliputi The Best Top IT Leader 2017 bagi Direktur Utama PT PJB Iwan Agung Firstantara, The Best Top IT Implementation Operation monitoring and Optimization, serta The Best Top Digital Transformation Readiness. Pada kategori The Best Top Digital Transformation Readiness untuk sektor energy & mining, PT PJB meraih nilai tertinggi di antara i 120 perusahaan yang lain.
TOP IT & TELCO 2017 merupakan ajang apresiasi pencapaian implementasi teknologi informasi dan telekomunikasi (IT & TELCO) yang diberikan pada sektor bisnis dan instansi pemerintah. Kriteria utama penentuan pemenang adalah perusahaan atau instansi pemerintahan, yang dinilai berhasil mengimplementasikan TI dan Telco di perusahaannya, serta mampu memanfaatkannya untuk meningkatkan kinerja, daya saing, dan layanannya.