Pasokan Listrik Aman, Acara G20 Berjalan Lancar!
PJB melalui PT Pembangkitan Jawa Bali Services (PJBS) berhasil memaksimalkan operasional Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Suge Belitung untuk menyukseskan penyelenggaraan Development Working Group (DWG) G20 di Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Kelayang, Bangka Belitung pada 7-9 September 2022.
Selama penyelenggaraan DWG G20, Tim Enjiniring PJBS memastikan pasokan bahan bakar operasional PLTU Suge Belitung berupa batu bara dan cangkang sawit aman, sehingga mampu memasok listrik secara optimal. Selain itu, juga dilakukan pemasangan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dengan daya 5 KWp.
PLTU Suge Belitung telah menerapkan sistem co-firing dengan bahan bakar biomassa cangkang sawit sebanyak 200 ton. Hal ini menjadi bukti keseriusan PJB dalam berpartisipasi menjaga lingkungan dan mewujudkan target bauran EBT 23% pada 2025 melalui Co-firing PLTU.
PJB berhasil menjaga ketersediaan dan keamanan pasokan listrik selama acara yang berlangsung. Hal ini tidak lepas dari kerja keras dan cerdas dalam mempersiapkan PLTU dan komitmen PJB menghadirkan keamanan pasokan listrik demi mensukseskan G20 di Indonesia.