P๐ฎ๐ฅ๐ข๐ก๐ค๐๐ง ๐๐จ๐ซ๐๐๐ง ๐๐๐ง๐ฃ๐ข๐ซ ๐๐ฎ๐ง๐ ๐๐ข ๐๐ฎ๐ญ๐๐ฆ, ๐๐๐ ๐๐๐ ๐๐๐ซ๐ ๐๐ซ๐๐ค ๐๐๐ฉ๐๐ญ ๐๐๐ง๐ฎ๐ซ๐ฎ๐ง๐ค๐๐ง ๐๐๐ง๐ญ๐ฎ๐๐ง
Malam pergantian tahun baru biasanya menjadi momen bahagia yang dilewati dengan berkumpul bersama keluarga. Namun tidak demikian dengan masyarakat di Desa Manggis, Desa Tanjung Barani, Desa Tamiang dan Desa Tanjung Baru yang ada di Kecamatan Batang Lubu Sutam, Kabupaten Padanglawas (Palas), Provinsi Sumatera Utara.
Pergantian tahun harus dilewatkan di tempat pengungsian karena banjir merendam tempat tinggal mereka. Hujan deras beberapa hari sebelumnya membuat Sungai Sutam meluap menggenangi lokasi hunian masyarakat, merusak dan menghanyutkan beberapa rumah di sekitar aliran sungai. Sebanyak 300 kepala keluarga terdampak banjir bandang yang terjadi pada malam pergantian tahun tersebut.
Ketika sungai mulai meluap, warga secara gotong royong mulai berkumpul di fasilitas umum serperti masjid dan jalan raya, sehingga tidak ada korban jiwa. Hal ini juga didukung karena eratnya rasa saling tolong dan persaudaraan disana sehingga informasi tersebar cepat dan warga saling bahu membahu untuk menyelamatkan diri padahal banjir menyapu pada malam hari Pada Kamis (06/01) pagi,
Tim Task force CSR PJB dipimpin Manager Operasi PT PJB UBJOM PLTU Tenayan Edi Purnomosari, menyampaikan bantuan logistik di Desa Tanjung Baru. Tim bergerak bersama Plt. Bupati Padang Lawas drg. Ahmad Narnawi Pasaribu dalam melakukan silaturahmi kepada masyarakat terdampak bencana sekaligus menyampaikan bantuan tersebut. Sekda, dan satgas BPBD setempat juga mendampingi dalam kegiatan peninjauan lokasi tenda pengungsian serta lokasi terdampak banjir.
Bantuan yang diberikan oleh PJB terdiri dari 200 paket sembako yang berisi kebutuhan pangan untuk korban banjir, 1 truk yang disewa untuk keperluan evakuasi, dan juga alat berat yang disewa untuk keperluan operasional dan teknis di wilayah terdampak.