Menteri KP Apresiasi Pengelolaan Waduk Cirata
Menteri Kelautan dan Perikanan (KP), Edhy Prabowo, mengunjungi Waduk Cirata yang dikelola oleh BPWC pada Jumat (3/1) pagi. Selain menyerahkan bantuan benih ia juga melihat program Citarum Harum yang dilakukan di lingkungan waduk tersebut.
Penebaran 110 ribu benih ikan menjadi agenda pertama kegiatan Menteri KP di Waduk Cirata. Selanjutnya ia meninjau langsung kondisi Waduk Cirata serta Keramba Jaring Apung (KJA) di perairan tersebut.
Selepas meninjau lingkungan waduk, digelar dialog dengan warga di kantor BPWC.
Selain warga, Bupati Bandung Barat, Kepala Dinas Perikanan, DPRD Jawa Barat serta stakeholder BPWC juga hadir dalam dialog ini.
Sejumlah upaya telah dilakukan oleh PJB dalam mewujudkan program nasional, Citarum Harum. Upaya tersebut dipaparkan
Oleh Kepala BPWC, Wawan Darmawan. Diantaranya penertiban KJA dan penebaran benih ikan berkala. Penertiban KJA dilakukan sesuai dengan Peraturan Presiden no 15 Tahun 2018 tentang Percepatan Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Daerah Aliran Sungai Citarum. Kegiatan ini untuk mengurangi sedimentasi pakan ikan yang berdampak negatif bagi umur waduk dan kualitas airnya.
Edhy Prabowo mengapresiasi upaya PJB dalam mengelola waduk, lingkungan serta masyarakat sekitar. Komitmen PJB dalam program nasional Citarum Harum dan upaya yang dilakukan sudah searah dengan peraturan yang ada. Menurutnya, PJB memegang peranan penting dalam pengelolaan Waduk Cirata demi menjaga kelestarian lingkungan di masa depan. Hal inilah yang harus terus dijaga secara konsisten oleh seluruh insan PJB yang berada di Cirata.