Investasi Jaman Now
Penampilan Cak Lontong merupakan bagian dari acara seminar financial planning yang diadakan oleh BRI bekerja sama dengan PT PJB. Pada kesempatan tersebut dihadirkan juga artis Andrew White dan Felix Loho. Andrew memaparkan pengalamannya dalam berinvestasi. Sementara Felix Loho dari BRI memaparkan sharing knowledge terkait financial planning dan produk-produk investasi BRI.
Untuk melakukan investasi kita harus menentukan tujuannya terlebih dahulu baru kemudian menentukan caranya. Investasi juga bisa dimulai dari nominal kecil tanpa harus menunggu besarnya pendapatan kita. Felix Loho mencontohkan cara-cara kreatif menghemat pengeluaran untuk disalurkan pada kegiatan investasi. Diantaranya dengan kost di dekat kantor untuk menghemat biaya transportasi, membeli barang kebutuhan yang lebih murah, dan beberapa penghematan lainnya.
Jenis investasi yang diambil bisa berbeda antar individu, tergantung pada risk profile masing-masing. Bagaimana cara menentukan risk profile, bisa dicari di internet atau menghubungi pihak bank. Lebih lanjut Felix juga mengungkapkan enam tips berinvestasi. Tips itu meliputi : mengukur profil risiko, menetapkan tujuan berinvestasi, menentukan jangka waktu investasi, memilih produk investasi yang sesuai, lakukan monitoring secara berkala, dan lakukan rebalancing bila diperlukan.
Seminar financial planning berakhir menjelang sholat Jumat. Selain para karyawan, seminar ini juga dihadiri oleh jajaran Direksi PT PJB dan Pemimpin Kantor Wilayah BRI Surabaya,Ebenazer Girsang.