AMC Warnai Ulang Tahun Perdana PLTU Tenayan
PLTU Tenayan 2×110 MW yang berlokasi di Riau Sabtu (22/9) merayakan ulang tahun yang pertama. Penandatanganan Sertifikat Statement Commercial Operation Date For PLTU Riau Unit 1 pada 22 September 2017 lalu ditetapkan sebagai hari jadi PLTU yang dikelola oleh PT PJB UBJOM Tenayan tersebut.
Meski masih sangat muda, namun PLTU Tenayan telah berhasil menorehkan sejumlah prestasi. Dari sisi operasi kinerja PLTU ini menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Pada masa pra COD sebelum diserahterimakan ke PJB, capaian EAF 28.72% dan CF 23.92%, dengan nilai EFOR yang sangat tinggi yaitu 71.28%. Setelah operasi dan pemeliharaannya dikelola oleh PJB kinerjanya berangsur meningkat. Hingga bulan Juni 2018 tercatat kenaikan kinerja operasi yang cukup signifikan dengan capaian EAF 67.39%, CF 55.85% dan penurunan EFOR menjadi 18.78%.
Sejumlah prestasi lain juga mewarnai capaian PLTU Tenayan. Diantaranya menjadi yang tercepat dalam proses unloading batubara di wilayah Sumatera pada bulan Juni, dan peringkat dua dalam lomba cerdas cermat K3 2018 Provinsi Riau. Keberhasilan menerapkan K3 juga menjadikan PLTU ini mendapatkan penghargaan Zero Accident periode 2015-2017 Provinsi Riau. Selain itu, di tingkat korporat PLTU Teanyan meraih Juara 1 Eksibisi lomba Housekeeping 5S Kategori Pembangkit Luar Jawa tahun 2018.
Tantangan dan perubahan lingkungan bisnis tak akan lepas dari perjalanan PLTU Tenayan ke depan. General Manager PT PJB UBJOM Tenayan, Wasito mengingatkan agar insan Tenayan tidak lengah dan berpuas diri terhadap prestasi yang telah dicapai. Insan Tenayan harus gesit dan lincah agar dapat menghadapi dan mengelola setiap perubahan yang datang sehingga tidak tertinggal dari yang lain.
Lebih lanjut Wasito memaparkan AMC (Agility to Manage Change) yang dijadikan tema dalam perayaan ulang tahun PLTU Tenayan. Ia mengharapkan agar AMC dapat melekat di setiap insan Tenayan. Dengan semangat AMC PLTU Tenayan bertekad menjadi Pembangkit CFB nomor 1 di Sumatera bahkan di Indonesia.
Ulang tahun PLTU Tenayan dirayakan secara sederhana dan menjadi ajang berbagi kebahagiaan bagi anak yatim piatu yang tinggal di di Ring 1. Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan PT PLN (Persero) UPP KITSUM 3, dan PT PLN (Persero) Sektor Pembangkitan Pekanbaru yang merupakan aset Owner PLTU Tenayan. Kesempatan ini digunakan untuk berbagi cerita mengenang perjalanan PLTU dari awal mulai dibangun dengan suka duka dan cerita unik di dalamnya.
Launching Program Go Green UBJOM Tenayan juga mengisi rangkaian acara ulang tahun. Launching ditandai dengan Penandatangan Komitmen Kelestarian Lingkungan oleh manajemen dan seluruh pegawai baik organik maupun alih daya. UBJOM Tenayan berkomitmen mengurangi sampah plastik dan bijak dalam memanfaatkan plastik dalam kehidupan sehari hari guna menjaga kelestarian lingkungan. Komitmen ini diwujudkan dengan pemberian secara simbolik botol minum yang dapat diisi ulang kepada seluruh manajemen, karyawan, dan mitra kerja. Dengan pemberian botol ini, diharapkan tidak ada lagi penggunaan air minum dalam kemasan yang sifatnya sekali pakai dan dibuang di lingkungan PLTU Tenayan. Semoga langkah baik ini dapat direalisasikan dengan baik sehingga terwujud UBJOM PLTU Tenayan yang Go Geeen, Go Safety, Go Reliability and Efficiency. (jas,mf)