Selamat Memperingati Hari Ozon Sedunia!
Selamat Memperingati Hari Ozon Sedunia!
Lapisan Ozon merupakan suatu lapisan gas alami yang berada di stratosfer antara 15-30 km di atas bumi. Fungsi lapisan ozon sebagai penyerap dan pengendali sinar Ultra Violet B (UV-B) dari radiasi matahari.
Adapun upaya dan kontribusi PJB untuk menjaga lapisan ozon. Di antaranya, mengganti penggunaan bahan kimia berbahaya dengan bahan ramah lingkungan, melakukan penghijauan lahan, dan penggunaan bahan bakar ramah lingkungan dan biomassa (Co-firing) PLTU.
Marilah kita jadikan peringatan Hari Ozon ini sebagai momentum bagi seluruh masyarakat untuk berkontribusi menjaga lapisan ozon dan mencegah pemanasan global.