๐๐๐ซ๐ค๐ฎ๐๐ญ ๐๐ค๐ฌ๐ข๐ฌ๐ญ๐๐ง๐ฌ๐ข, ๐๐๐ ๐๐๐ซ๐๐ข๐ก ๐๐๐ง๐ ๐ก๐๐ซ๐ ๐๐๐ง ๐๐ง๐๐จ๐ง๐๐ฌ๐ข๐ ๐๐ญ๐๐ญ๐-๐๐ฐ๐ง๐๐ ๐๐ฎ๐๐ฌ๐ข๐๐ข๐๐ซ๐ข๐๐ฌ ๐๐๐๐๐ข๐ง๐ ๐๐ซ๐๐ง๐๐ฌ ๐๐ฐ๐๐ซ๐๐ฌ ๐๐๐๐
Untuk mencapai New S-Curve dan menjadi salah satu yang terbaik di ekosistem kelistrikan di Indonesia, PJB tanpa henti memperkuat eksistensi brandingnya baik di skala nasional hingga internasional. Tidak hanya melalui proyek pembangkit ataupun layanan kelistrikan unggulan, branding PJB pun semakin dikenal dengan beragam platform komunikasi yang dikelola secara baik. Hal ini pula yang menjadikan PJB sebagai Highly Reputable SOE Subsidiary in Energy & Mining Category in 2021 versi The Iconomics pada Jumat (17/12) malam di Jakarta.
The Iconomics melakukan survei online kuantitatif di 8 kota besar kepada lebih dari 12.000 responden. Kota-kota tersebut adalah Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Pontianak, dan Manado. Selain itu, ada pula proses Focus Group Discussion (FGD) yang melibatkan beberapa kalangan untuk memilih 120 anak perusahaan BUMN yang diikutsertakan dalam survei, yaitu anak-anak perusahaan yang memiliki eksposur terbesar, dan dikelola dengan prinsip Good Corporate Governance (GCG). Pembatasan ini dilakukan untuk mengakomodir teknis riset yang memiliki batasan entitas untuk dikaji.
Pada prosesi penyerahan penghargaan yang diterima oleh Zubaidah, Sekretaris Perusahaan PT PJB, menyampaikan โPenghargaan ini akan menjadi motivasi yang semakin mendorong semangat PJB dalam memperkuat eksistensi brandingnya tidak hanya di ekosistem kelistrikan di Indonesia namun juga level mancanegara, khususnya dalam mengembangkan energi baru terbarukan (EBT). Sesuai dengan visi PJB untuk menjadi terdepan dan terpercaya dalam bisnis energi berkelanjutan di Asia Tenggara.”
Sebagai informasi, The Iconomics adalah media dan institusi riset yang berkomitmen untuk tidak hanya memberikan informasi kepada publik dan pebisnis, tetapi juga membantu menyampaikan performa dan kinerja perusahaan dan lembaga yang prima, agar dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak.