Kembangkan Ekosistem Bisnis, PJB Jalin Silaturahmi dengan KADIN dan BPD HIPMI Jatim
Kolaborasi dan sinergi menjadi salah satu strategi PJB dalam pengembangan bisnis ke depan. Silaturahmi terus dijalin dengan pihak-pihak yang dapat saling mendukung dalam mewujudkan ekosistem bisnis perusahaan. Pada hari Selasa (28/12), PJB mengadakan kegiatan silaturahmi dengan pengurus KADIN Jatim dan BPD HIPMI Jatim di Kantor Pusat PJB, Surabaya.
Rombongan disambut oleh Direktur SDM dan Administrasi PJB, Karyawan Aji bersama Sekretaris Perusahaan, Zubaidah. Dari KADIN Jatim hadir M Rizal selaku Wakil Ketua Umum Bidang Kontruksi dan Tri Prakoso, Wakil Ketua Umum Bidang Migas. Sedangkan rombongan BPD HIPMI Jatim Edra Brahmanty, Sekretaris Umum, Esti Cici, Bendahara Umum, Ardhi Fahyudi, Ketua Bidang 3, dan Agung Rizky.
Sejumlah topik menarik menjadi bahasan sepanjang bertemuan yang berjalan penuh keakraban tersebut. Diantaranya terkait ketersediaan bio massa dalam program co-firing, PLTS atap, pengelolaan FABA, serta kerja sama bidang pendidikan dan pelatihan.
Pertemuan hari ini menjadi langkah awal sebagai pembuka potensi jalinan kerja sama antara PJB dengan KADIN maupun HIPMI Jatim. Ke depan akan dilakukan pertemuan-pertemuan lebih lanjut guna mengkolaborasikan potensi yang ada pada masing-masing pihak.
Komitmen PJB dalam memperluas kolaborasi dan sinergi guna membentuk ekosistem bisnis pembangkitan menjadi langkah nyata dalam mewujudkan Jump to the New S Curve. Kegiatan ini juga merupukan perwujudan tema strategis perusahaan , Go to Market yang berarti membuka diri terhadap pasar maupun mitra strategis pendukungnya.