๐๐ฎ๐ค๐ฎ๐ง๐ ๐๐ซ๐จ๐ ๐ซ๐๐ฆ ๐๐ญ๐ซ๐๐ญ๐๐ ๐ข๐ฌ ๐๐๐, ๐๐๐ ๐๐ฎ๐ค๐ฌ๐๐ฌ๐ค๐๐ง ๐๐๐ ๐๐ฉ๐ญ๐ข๐ฆ๐๐ฅ๐ข๐ฌ๐๐ฌ๐ข ๐๐ฌ๐๐ญ
Dalam semangat New S-Curve dan mendukung program strategis PLN, PJB kembali melakukan kerjasama dengan PLN yang dalam hal ini terkait optimalisasi aset pembangkit milik PLN. Penandatanganan yang dilakukan oleh Iwan Purwana selaku Direktur Pengembangan dan Niaga PT PJB dan Dwi Wibihandoko selaku Executive Vice President Legal, Pengamanan dan Pemeliharaan Aset Properti PT PLN ini dilakukan secara langsung pada Jumโat (05/11) di Kantor Pusat PJB, Surabaya.
PLN memandang bahwa kegiatan optimalisasi aset yang telah dilakukan PJB pada aset-asetnya telah berjalan secara optimal dan dapat memberikan manfaat secara luas, baik manfaat dari sisi pengamanan aset, manfaat bagi masyarakat sekitar, maupun manfaat bagi perusahaan itu sendiri. Melalui penandatanganan MoU ini, PJB memberikan komitmennya untuk mendukung program strategis PT PLN (Persero) khususnya terkait pengamanan dan pendayagunaan aset yang dapat memberikan nilai tambah bagi PLN Grup.
Pendayagunaan ini berupa komersialisasi aset properti (lahan dan bangunan) yang akan dilakukan PJB pada aset UBJOM yang aktivitas O&M dilaksanakan oleh PJB serta pada aset PLN di sekitar UP Muara Karang dan UP Muara Tawar. MoU ini dapat menjadi salah satu langkah awal PJB dalam meningkatkan nilai tambah dari aset-aset PLN dan diharapkan dapat memberikan revenue tambahan di luar core bisnis PJB.
Pada sambutannya, Gong Matua Hasibuan selaku Ditektur Utama PT PJB menyampaikan โSesuai dengan program New S-Curve saat ini, PJB tengah berfokus dalam pendayagunaan aset. Hal ini dilakukan agar aset di sekitar pembangkit tetap optimal dan bisa memberikan manfaat bagi berbagai pihakโ. Pada MoU ini, terdapat 12 aset properti milik PLN yang siap dioptimalkan oleh PJB, beberapa di antaranya adalah PLTGU Muara Karang Blok 2 dan 3 serta PLTGU Muara Tawar Blok 5.